Rabu, 19 Oktober 2016

KATA PENGANTAR

KATA PENGANTAR
            Alhamdulillah rasa syukur yang setinggi-tingginya kami panjatkan kehadirat Allah SWT. Karena dengan rahmat atufik dan hidayahnya sehingga kami dapat menyelesaikan tugas penyusunan karya tulis penelitian tindakan kelas ini dangan judul “Penggunaan Strategi Pembelajaran Sort Card Untuk Meningakatkan Kemampuan Siswa Dalam Memahami Materi Unggah-Ungguh Basa Pada Pelajaran Bahasa Jawa Kelas VIII SMP Darussakam 45 Srengat Blitar Tahun Pelajaran 2009/2010
            Sholawat serta salam tak lupa kami haturkan kepada Nabi Muhammad SAW,yang telah menuntun kita menuju ke jalan yang terang benderang dengan ajarannya Agama Islam. Mudah-mudahan kita mendapat pertolongan Beliau di hari akhir.
            Selanjutnya atas tersusunnya karya tulis penelitian tindakan kelas ini kami sampaikan terima kasih yang sedalam-dalamnya kepada:
1.                              Bapak Prof. Dr. H. Ahmad Fathoni, M.Ag, selaku Ketua Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Diponegoro Tulungagung.
2.                              Bapak H. Nurhuda, S.Ag, M.Pd, MM, selaku Dosen Pembimbing Lapangan
3.                              Bapak Drs. H. Suradji, selaku Kepala SMP Darussalan 45 Srengat yang memberikan ijin untuk melakukan penelitian di SMP Darussalam 45.
4.                              Segenap Rekan peserta KKPL SMP Darussalam 45 Srengat yang telah membantu        menyelesaikan penelitian ini.
5.                              Siswa-siswi kelas VIII SMP Darussalam 45 Srengat
6.                              Semua pihak yang membantu dalam penulisan penelitia yang telah kami jadikan obyek penelitian tindakan kelas ini. n tindakan kelas ini.
            Sepenuhnya penulis menyadari akan kekurangan dan kesalahan dalam penyusunan penelitian ini, oleh karena itu kritik dan saran yang bersifat membangun sangat kami harapkan.
            Semoga penulisan penelitian ini dapat bermanfaat dan dapat dikembangkan dalam penelitian selanjutnya.

                                                                                                Blitar,    Januari 2010
                                                                                                            Penyusun
                                                                                                SITI KHALIMAH
                                                                                                NIM: 200880010186
PENGGUNAAN STRATEGI PEMBELAJARAN SORT CARD UNTUK
MENINGKATKAN KEMAMPUAN SISWA DALAM MAMAHAMI MATERI
UNGGAH-UNGGUH BASA PADA PELAJARAN BAHASA JAWA
KELAS VIII SMP DARUSSALAM 45 SRENGAT BLITAR
TAHUN PELAJARAN 2009-2010

ABSTRAK
            Penelitian ini berangkat dari kesulitan siswa untuk memahami materi yang disampaikan guru serta siswa kurang antusias dalam mengikuti pelajaran Bahasa Jawa karena merasa bosan dan tidak senang terhadap materi yang diajarkan oleh guru. Hal ini disebabkan oleh kurangnya system pembelajaran yang berfariasi dan guru hanya mangandalkan metode  ceramah saja yang berarti keaktifan pembelajaran hanya berpusat       pada guru dan siswa hanya obyek belaka.
            Berdasarkan uraian diatas, melalui penelitian ini diharapkan guru mampu memainkan peran sebagai innovator dalam pembelajaran, sehingga didalam proses belajar mengajar bukan guru sebagai tokoh utamanya melainkan bagaimana cara siswa bisa terlibat aktif didalam proses pembelajaran.
            Agar siswa lebih bisa memahami terhadap materi yang diberikan oleh guru, maka disini penelitimenggunakan strategi pembelajaran sort card dengan metode ceramah dan Tanya jawab.
            Penilitian ini dilakukan pada siswa kelas VIII SMP Darussalam 45 Srengat Blitar melalui dua siklus. Pada siklus pertama penyampaian materi diberikan kepada siswa secara garis besarnya saja, selanjutnya untuk memperjelasnya siswa membaca materi sendiri dan terkhir penerapan strategi pembelajaran sort cart. Hasil akhir pada pembelajaran pertama ini8 kurang memuaskan.
            Dalam siklus kedua guru mulai memberikan materi menggunakan metode ceramah dan Tanya jawab dan selanjutnya penerapan strategi sort card. Cara ini ternyata membuat siswa lebih bisa memahami materi, mengikuti proses pembelajaran dengan senang dan tidak membosankan. Hasil akhir pembelajaran ini ternyata memuaskan.

BAB I
PENDAHULUAN

  1. LATAR BELAKANG
                        Salah satu kompetensi dasar yang harus diajarkan pada pelajaran Bahasa Jawa kelas VIII SMP Darussalam 45 Srengat Blitar adalah menjelaskan unggah-ungguh basa dengan benar. Sesuai dengan kompetensi dasar tersebut siswa harus bisa memahami masalah-masalah yang berkaitan dengan ungah-ungguh basa yang kesemuanya itu pasti akan ditemui oleh siswa dalam kehidupan sehari-hari.
                        Di dalam pembalajaran Bahasa Jawa seorang guru harus betul-betul mamahami bahwa setiap peserta didik memiliki perbedaan   minat (interest), kemampuan(ability), kesenangan (preference), penglaman ( experience) dan cara belajar (learning style). Peserta didik tertentu mungkin lebih mudah belajar dengan cara mendengar dan membaca, Peserta lain dengan cara melihat dan peserta yang lain lagi dengan cara melakukan langsung (learning by doing). Oleh karena itu kegiatan pembelajaran, organisasi kelas, materi pembelajaran, waktu belajar, alat belajar dan cara penilaian perlu disesuaikan dengan karakteristrik peserta didik.(Depag, 2003 : 4)
                        Dari pengamatan terhadap proses pembelajaran dan hasil tes awal menunjukkan bahwa keragaman siswa sangat mempengaruhi t4rhadap hasil belajar siswa. Untuk itulah di dalam proses pembelajaran, guru tidak hanya berperan sebagai model atau teladan bagi siswa yang diajarnya, tetapi juga sebagai pengelola pembelajaran (Manager of Learning) oleh karenanya keberhasilan suatu proses pembelajaran sangat ditentukan oleh kwalitas guru atau kemampuan guru, ( Wina Sanjaya, 2006 : 52 ).
                        Mengingat keragaman siswa sangat berpengaruh terhadap hasil belajarnya, maka untuk memberikan materi unggah-ungguh basa ini guru mencoba penerapkan strategi pembelajaran sort card dengan menggunakan metode caramah dan Tanya jawab. Harapannya dengan berbagai cara dalam menyampaikan materi pembelajaran menjadi menyenangkan, tidak membosankan dan mudah dipahami oleh siswa dan bisa dibuktikan dengan hasil evaluasi yang memuaskan.

B RUMUSAN MASALAH
            Dari latar belakang di atas dapat dirumuskan permasalahan sebagai berikut:
1.      Apakah dengan menggunakan strategi pembelajaran sort card kemampuan siswa dalam memahami materi unggah-ungguh basa pada pelajaran Bahasa Jawa meningkat?
2.      Bagaimana cara penggunaan strategi pembalajan sort card sehingga pembelajaran bisa menyenangkan, tidfak membosankan , dan mudah dipahami oleh siswa dalam penyampaian materi unggah-ungguh basa?

C RUANG LINGKUP
            Ruang lingkup penelitian tindakankelas ini adalah penggunaan strategi pembelajaran sort card untuk meningkatkan kemampuan siswa dalam memahami materi unggah-ungguh basa pada pelajaran Bahasa Jawa kelas VIII SMP Darussalan 45 Srengat Blitar dengan batas-batas:
1.      Mengacu kepada standar kompetensi yaitu menguasai unggah-ungguh basa.
2.      Dan hanya dibatasi untuk suatu kompetensi dasar yaitu menjelaskan unggah-ungguh basa.

D. TUJUAN PENELITAN
            1. Untuk memilih strategi pembelajaran yang sesuai, sehingga penyajian materi pembelajaran lebih mudah dipahami oleh siswa dan tidak membosankan.
            2. Mendapatkan hasil penilain yang sdesuai dengan standar pembelajaran Bahasa Jawa sehinga apa yang didapatkan siswa bisa maksimal.
            3. Melibatkan siswa dlam proses pembelajaran sehingga dapat betrul-betul bisa memahami matei yang telah disampaikan oleh guru.

E. MANFAAT PENELITIAN
            1. Dapat dijadikan informasi dalam rangka memilih strategi pembelajaran dan metode yang sesuai supaya siswa mudah faham, senang menerima materi pelajaran.
            2. Dapat dijadikan rujukan bagi guru dalam melkukan penelitian tindakan kelas lebih lanjut.
            3.Dengan menggunakan berbagai variasi dalam pembel;jaran membuat siswa lebih mudah memahami materi yang diberikan oleh guru, belajar menjadi menyenangkan dan tidak membosankan.
            4. Keaktifan siswa dalam proses belajar mengajar semakinmeningkat dengan berbagai strategi yang diterapkan oleh guru.

F. HIPOTESA TINDAKAN

            Penelitian ini direncanakan terbagi dalam dua siklus. Setiap siklus dilaksanakan melalui perencanaan, tindakan, pengamatan dan refleksi. Melalui siklus tersebut dapat diamati hasil belajar siswa. Dengan demikian dapat dirumuskan hipotesa tindakan bahwa dengan menggunakan strategi pembelajaran sort card pada materi unggah-ungguh basa proses belajar siswa menjadi menyenangkan, tidak membosankan dan pemahaman siswa terhadap materi semakin meningkat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar